Sribhawono. Hari Rabu tanggal 11 November 2020 Pukul 20.00 WIB Kepala Desa Sribhawono Bapak Buih Wisnu Prabowo mengundang beberapa tokoh masyarakat dan perangkat desa di kediaman beliau di Dusun IV Sribhawono untuk melakukan diskusi terbuka yang membahas pengelolaan aset Desa Sribhawono.
Diskusi diawali dengan pemaparan Kepala Desa tentang aset yang dimiliki desa yaitu : Tanah bengkok desa, Lapangan Merdeka Sribhawono, dan Danau Kemuning. Setelah pemaparan kepemilikan aset desa, selanjutnya kepala desa sribhawono memaparkan program kerjanya untuk pengelolaan aset tersebut. Kepala desa kemudian membuka forum diskusi dan meminta saran serta kritik dari tokoh masyarakat desa atas program pengelolaan aset tersebut.
Masukan, saran serta kritik dari beberapa tokoh masyarakat akan digunakan oleh kepala Desa Sribhawono sebagai acuan langkah yang harus di tempuh dalam pengelolaan aset desa. Dengan meminta masukan, saran dari berbagai pihak diharapkan pengelolaan aset dapat menghasilkan Pendapatan Asli Desa yang optimal.
Pengajian Rutin Jumat Legi Warnai Kebersamaan Warga Desa Sribhawono
24
Pembentukan Koperasi Merah Putih di Desa Sribhawono, Wujud Kemandirian Ekonomi Masyarakat
313
Takbir Akbar dan Pesta Kembang Api Meriahkan Malam Idulfitri di Sribhawono
58
Pembagian BLT Desa dan Insentif RT, Guru Ngaji, serta Pengurus Jenazah di Sribhawono
66
Pembagian BLT Desa dan Insentif RT, Guru Ngaji, serta Pengurus Jenazah di Sribhawono
54
Santunan Anak Yatim & Yatim Piatu di Masjid Nurul Falah Sribhawono, Penuh Haru dan Kepedulian
118
Jl. Ir. Sutami Km 61 Sribhawono, Desa Sribhawono Kec. Bandar Sribhawono Kab. Lampung Timur Bandar Sribhawono